Indonesia menjadi tuan rumah untuk SEA Games ke XXVI tahun 2011 ini. Venue yang digunakan berada di Jakarta dan Palembang. Kota Palembang sebagai kota utama adalah venue untuk cabang olahraga akuatik, atletik, baseball, bilyar & snooker, tinju, bridge, catur, fin swimming, sepakbola, gimnastik artistik & ritmik aerobik, petanque, roller sport, sepak takraw, menembak, softball, tenis lapangan, voli, panjat tebing, ski air, angkat besi, dan gulat. Kota Jakarta sebagai penyedia fasilitas kedua digunakan untuk cabang olahraga panahan, akuatik, badminton, bola basket, bowling, kano, bersepeda, berkuda, anggar, sepakbola, futsal, golf, judo, karate, paragliding, pencak silat, dayung, berlayar, kempo, tenis meja, taekwondo, traditional boat race, vovinam, dan wushu.
Beberapa cabang olahraga dari total 44 cabang olahraga mungkin belum akrab di telinga kita, tetapi nggak ada salahnya kan kita mencari info mengenai olahraga tersebut. Siapa tahu tertarik? Mungkin kamu bisa jadi atlet Indonesia selanjutnya!
panggung Balairung UI |